Kembali Berbagi di Blog
Hallo sobat guntur semua, setelah sekian lama vakum tidak memposting apapun di blog ini selama lebih dari 6 tahun atau malah 7 tahun akhirnya guntur akan mulai berbagi lagi dengan anda semua. Mohon maaf atas kevakuman saya selama 6-7 tahun ini dikarenakan kesibukan yang luar biasa di dunia nyata, aslinya sih lupa password blog dan mengelola web sekolah sih sehingga blog sendiri terlantar. hehehehe...
Tapi beneran kok kevakuman saya dikarenakan kesibukan yang luar biasa akibat saya bekerja di 3 tempat berbeda dan bermain dengan kedua putri saya sehingga teralihkan semua urusan.hehehehe
Insha Allah mulai hari ini saya akan berbagi sesuatu lagi dengan anda. Oia untuk nama blog sengaja saya ganti ya, mungkin saja ada yang bingung dan bertanya, "kok saya search pakai nama ini gak ketemu ya?" dan lain sebagainya, nama blog diganti karena sekarang sudah waras walau masih aneh, yah embel-embel kata "aneh" itu menjadi ciri khas tersendiri sih buat saya jadi tidak saya hilangkan. Walau aneh tetap baik hati dan suka berbagi kok dan aneh saya adalah aneh yang positif.
Yah cukup sekian kata sambutan kembalinya saya di blog ini, tetap pantau blog ini karena akan banyak postingan bermanfaat nantinya disini.




0 komentar:
Posting Komentar